Selasa, 14 April 2009

Arggggghhhhhh....

Kalau aku terbang menjauh
akankah engkau mencariku?

Kalau aku tetap di sini
sepertinya kamu tetap menjauh...

Layaknya burung kecil
aku tak pernah putus asa utk coba terbang
spy bs membawa hatimu terbang
bersama2

Namun seekor burung kecil
perlu bimbingan
perlu kasih sayang
perlu sejuta senyuman
perlu dorongan
agar sayapnya mampu melebar
memiliki keseimbangan penuh
dan akhirnya mandiri utk terbang

Jika aku tak ada di sini...
akankah engkau bahagia?

Jika aku pergi
akankah engkau kehilangan aku?

Aku tak tahu
apakah tangis ini berguna
atau hanya katarsis semata

Aku tak tahu
harus bicara
atau bersikap apa
jika kau ada di dekatku
karena semua pertahananku runtuh hari ini
tersedot oleh entah apa namanya

Hari ini...
biarkan aku berteriak...
biarkan aku menangis...
biarkan aku menyesali semua kekhawatiranku yg tanpa tindakan
sehingga kita ada di situasi ini

Entah...
apa kau mengerti kata2 ini
aku tak peduli jika kau tak mengerti

yg penting kebahagiaanmu kembali

Dear God...
tolong aku
tunjukkan jalannya
spy ada tawa lagi di matanya...

Tidak ada komentar: